Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Upaya Kemnaker Tingkatkan Kompetensi Lulusan Ponpes Sesuai Kebutuhan Pasar Kerja

Minggu, 26 Maret 2023 – 14:10 WIB
Ini Upaya Kemnaker Tingkatkan Kompetensi Lulusan Ponpes Sesuai Kebutuhan Pasar Kerja - JPNN.COM
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah. Foto: Dokumentasi Humas Kemnaker

Menaker Ida Fauziyah menambahkan urgensi dan manfaat BLK komunitas dalam mengatasi kesenjangan kompetensi telah terbukti nyata, salah satunya di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.

"Di BLK komunitas sekitar Mandalika telah menyiapkan menjadi pekerja pariwisata. Itu demand-nya sangat tinggi dalam upaya memenuhi kebutuhan Mandalika sebagai destinasi superprioritas," kata alumnus IAIN Sunan Ampel Surabaya itu.

Setelah ditetapkannya KEK Mandalika menjadi salah satu destinasi pariwisata superprioritas, maka pasar kerja dan peluang usaha semakin terbuka lebar.

"Jadi anak-anak ponpes sekarang, mereka siap menjadi resepsionis, guide tour bahkan therapy spa. Itu santri-santri yang secara ilmu agama kuat, tapi mereka memiliki kompetensi di bidang pariwisata," bebernya.

Menaker Ida Fauziyah menegaskan pihaknya terus berinovasi mencari cara terbaik dan terobosan yang inovatif dalam teknis pelaksanaan pembangunan BLK Komunitas.

Selain itu, melakukan pengembangan kurikulum pelatihan vokasi yang dapat diimplementasikan di BLK komunitas.

"Terobosan pengembangan kurikulum pelatihan vokasi ini tentu saja menyesuaikan kondisi kebutuhan dunia usaha dan dunia industri saat ini," terang mantan anggota DPR RI itu. (mrk/jpnn)

Menaker Ida Fauziyah mengungkapkan upaya Kemnaker meningkatkan kompetensi lulusan Ponpes memenuhi kebutuhan di pasar krja

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News