Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Investasi Menjanjikan di Medan Ditawarkan ke Tiongkok

Minggu, 14 Mei 2017 – 19:17 WIB
Investasi Menjanjikan di Medan Ditawarkan ke Tiongkok - JPNN.COM
Komisaris Best & Grow Investment, Charlie Ishak saat bertemu Dubes Indonesia untuk Tiongkok Soegeng Rahardjo, di Beijng. Foto: source for jpnn

jpnn.com, BEIJING - Salah satu perusahaan terkemuka Indonesia, Best & Grow Investmen berencana mengembangkan dermaga industri, Golden Integrated Industrial Port Estate (GIIPE) di Percut Sei Tuan, Medan, Sumatera Utara (Sumut) lebih luas lagi.

Namun untuk pengembangannya akan didanai oleh pihak yang ketiga yang sedang dicari ke Tiongkok.

Komisaris Best & Grow Investment, Charlie Ishak memaparkan pihaknya sedang merencanakan pengembangan kawasan dermaga industri, GIIPE.

Rencana tersebut merupakan bentuk dukungan Best & Grow Investmen terhadap keikutsertaan pemerintah Indonesia dalam KTT One Belt One Road.

Guna mendukung rencana itu, Charlie menemui Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Tiongkok Soegeng Rahardjo. Pada pertemuan itu berlangsung di KBRI Beijing, Tiongkok Kamis (11/5).

Dia menyebut, GIIPE memiliki potensi menjadi dermaga industri raksasa di Indonesia, karena letak strategis. Kestrategisan itu terlihat dari jaraknya dari pusat kota hanya 16 km.

Selain itu juga berjarak hanya 3.5 km dari Bandara Internasional Kuala Namu. Begitu juga dari Pelabuhan Belawan jaraknya cuma dan 9,5 km.

"Kawasan itu juga didukung infrastruktur jalan sangat bagus," ujar Charlie dalam keterang persnya, Jumat (12/5).

Salah satu perusahaan terkemuka Indonesia, Best & Grow Investmen berencana mengembangkan dermaga industri, Golden Integrated Industrial Port

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Dahlan Iskan

    Nilai Wong

    Sabtu, 20 April 2024 – 14:24 WIB
    Nilai Wong - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Fokus Tiga

    Minggu, 14 April 2024 – 07:09 WIB
    Fokus Tiga - JPNN.com
  • Makro

    Ramalan Ekonomi ADB untuk Kawasan Asia Pasifik, India Oke tetapi Tingkok, Aduh!

    Jumat, 12 April 2024 – 06:23 WIB
    Ramalan Ekonomi ADB untuk Kawasan Asia Pasifik, India Oke tetapi Tingkok, Aduh! - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Pula Bowa

    Kamis, 11 April 2024 – 07:47 WIB
    Pula Bowa - JPNN.com
X Close