Iran Ujicoba Misil Jarak Pendek
Senin, 28 September 2009 – 09:06 WIB
Sebelumnya misil Shahab-3 (Meteor-3) telah mengalami uji coba beberapa kali. Kali pertama Shahab-3 telah diluncurkan pada Juli 2008. Pihak penjaga revolusioner Iran pun mengatakan bahwa Shahab-3 sudah mengalami berbagai modifikasi hingga bisa mencapai jarak tempuh 2.500 km.
Pengamat pertahanan negara-negara Barat menuduh pengembangan misil Shahab tersebut ditujukan agar nantinya mampu membawa hulu ledak nuklir dan mengancam keamanan kedaulatan AS dan sekutunya. Juga dipandang sebagai penegasan sikap pemerintahan Iran yang tidak senang akan tuduhan yang dilayangkan oleh Presiden Barack Obama pada sidang PBB Jumat (25/9) lalu..
"Latihan ini memiliki pesan bersahabat untuk negara yang bersahabat. Sedangkan untuk negara yang mengintimidasi kami berarti menghancurkan permusuhan," tandas Hossein Salami sebagaimana dilansir AFP.