Irwan Demokrat Optimistis AHY Bakal Sukses Pimpin Kemenko Baru di Pemerintahan Prabowo
"Harus ada juga optimalisasi skema pembiayaan kreatif dan Kerja sama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) untuk meningkatkan peran badan usaha dan mengurangi beban penggunaan anggaran negara dalam pembangunan infrastruktur tanah air," kata putra Kalimantan Timur itu.
Diberitakan sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto akan melantik menteri Kabinet Merah Putih hari ini, Senin (21/10), pukul 10.00. Selang beberapa jam kemudian, Prabowo akan melantik para wakil menteri.
"Ya, rencana besok (hari ini, red) adalah pelantikan menteri dan wakil menteri," kata Prasetyo Hadi, selaku Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), di sela agenda pengumuman Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka Jakarta, Minggu malam.
Prasetyo selaku Mensesneg yang ditunjuk Presiden Prabowo menyusun agenda kegiatan anggota Kabinet Merah Putih periode 2024-2029 dalam sepekan ke depan.
Prasetyo mengatakan kegiatan tersebut mulai dari pelantikan anggota kabinet hingga kegiatan bimbingan dan pelatihan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah.
Agenda pelantikan menteri di Istana Kepresidenan Jakarta akan dimulai pukul 10.00 WIB, disusul agenda pelantikan wakil menteri pada pukul 14.00 WIB.
Selanjutnya, pada Selasa (22/10) akan dilaksanakan agenda pelantikan para kepala badan/lembaga, serta Rabu (23/10) dilanjutkan dengan agenda Sidang Paripurna Kabinet perdana.(fat/jpnn)