Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Isnuwardianto Resmi Dilantik sebagai Rektor ISTN, Banyak Harapan Civitas Academica 

Rabu, 04 Oktober 2023 – 19:03 WIB
Isnuwardianto Resmi Dilantik sebagai Rektor ISTN, Banyak Harapan Civitas Academica  - JPNN.COM
Dr. Ir. Isnuwardianto, DEA resmi dilantik sebagai rektor Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) periode 2023-2027. Foto dok. ISTN

jpnn.com, JAKARTA - Dr. Ir. Isnuwardianto, DEA resmi dilantik sebagai rektor Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN) periode 2023-2027.

Pelantikan dilakukan Ketua Pengurus Yayasan Perguruan Cikini Ir. Budiono Kartohadiprodjo.

Tongkat estafet yang dilanjutkan oleh Isnuwardianto ini melanjutkan rektor sebelumnya Dr. apt. Lili Musnelina, M.Si yang menjabat pada periode 2017 hingga 2023.

Isnuwardianto menjadi rektor ke-12 di ISTN dari sejak berdirinya pada1950.

ISTN yang awal berdirinya bernama Akademi Teknik Nasional (ATN), lalu berubah nama menjadi ATN/STTN, STTN hingga menjadi ISTN pada 1985 selalu berusaha melahirkan lulusan yang memiliki kepribadian luhur dan tangguh sesuai dengan motonya, yakni Wedha Wiyata Wira Sakti.

Dekan Farmasi Dr. apt. Refdanita, MSi beserta para dosen farmasi mengucapkan selamat kepada rektor terpilih.

“Terima kasih kepada rektor terdahulu Dr. apt. Lili Musnelina, M.Si. kami mengucapkan selamat dan sukses kepada rektor baru Dr. Ir. Isnuwardianto, DEA semoga membawa ISTN makin jaya ke depannya," kata Refdanita di acara pelantikan rektor, Selasa (3/10).

Ucapan serupa disampaikan Dekan Fakultas Sains Dan Teknologi Informasi (FSTI) Marhaeni, S.Kom, M.Kom bersama para dosen FSTI.

Isnuwardianto resmi dilantik sebagai rektor ISTN periode 2023-2027. Banyak harapan civitas academica 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA