Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

ISSF Gelar Pelatihan Agar Perusahaan Lebih Memahami CSR

Rabu, 07 Agustus 2024 – 17:44 WIB
ISSF Gelar Pelatihan Agar Perusahaan Lebih Memahami CSR - JPNN.COM
Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF) menggelar pelatihan CSR Master Class di , Bogor, Rabu (7/8/2024). Foto: ISSF.

jpnn.com - JAKARTA - Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF) menggelar pelatihan kepada karyawan perwakilan dari berbagai perusahaan, khususnya divisi Corporate Social Responsibility (CSR).

Menurut Ketua Umum ISSF Sudarmanto, langkah ini merupakan wujud nyata kepedulian ISSF memberikan pemahaman agar perusahaan lebih memahami seluk-beluk CSR yang ada.

ISSF merupakan forum yang fokus pada keberlanjutan sosial termasuk pemberdayaan masyarakat di sekitar lokasi perusahaan.

“Dengan mengikuti training CSR master class yang digelar selama tiga hari, para peserta menerima materi batch 1 CSR master for excellent CSF officer," ujar Sudarmanto di sela-sela training yang dilaksanakan di Hotel Luminor, Bogor, Rabu (7/8).

Dia berharap dengan mengikuti training para peserta dapat lebih menguasai perencanaan hingga pelaksanaan, serta bisa melakukan monitoring dan evaluasi program CSR maupun komunikasi CSR.

Dengan mengikuti CSR master class,

Salah seorang peserta Oktavia Masti menyatakan materi yang diberikan pada CSR Master Class sangat mendukung sebagai sumber referensi dalam mengkonsep kebijakan CSR maupun menambah wawasan regulasi tentang CSR itu sendiri.

“Saya juga makin paham bahwa dunia CSR ternyata tidak hanya membantu masyarakat dalam bentuk uang saja. Dunia CSR luas termasuk juga membuat unit-unit usaha seperti UMKM yang bisa berdampak dalam memutar ekonomi masyarakat di sekitar lokasi perusahaan,” ujar Oktavia yang merupakan reporting spesialis PT Berau Coal.

Indonesian Social Sustainability Forum (ISSF) menggelar pelatihan agar perusahaan lebih memahami CSR seutuhnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA