Italia Berpotensi Jumpa Portugal di Play Off, Roberto Mancini Ketar-ketir?
jpnn.com, ROMA - Italia dan Portugal menjadi dua negara besar yang kurang beruntung dalam kualifikasi Piala Dunia 2022.
Keduanya gagal lolos otomatis ke Qatar karena hanya menghuni runner up di masing-masing grup.
Alhasil, Gli Azzurri dan Selecao Das Quinas berpotensi saling jegal di babak play off menuju ajang empat tahunan tersebut.
Kebetulan Italia dan Portugal tergabung dalam Path yang sama.
Italia, Portugal, Makedonia Utara, dan Turki masuk dalam Path C.
Gli Azzurri akan bersua Makedonia Utara terlebih dahulu, sementara Portugal menantang Turki.
Pemenang dari kedua laga tersebut otomatis akan saling bentrok di final Path C. Artinya, ada kemungkinan Italia dan Portugal akan saling bentrok untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2022.
Menghadapi potensi tersebut, pelatih Italia Roberto Mancini mengakui lebih senang tim asuhannya tidak jumpa dengan Portugal.