Jadikan Komponen Cadangan Pendukung Utama TNI
Sabtu, 01 Juni 2013 – 05:50 WIB
JAKARTA - Anggota Komisi I DPR, Susaningtyas Kertopati menyatakan bahwa pelaksanan fungsi pertahanan negara merupakan tanggung jawab seluruh komponen bangsa dan negara. Menurutnya, meski selama ini Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi komponen utama dalam pertahanan negara, keberadaannya tetap perlu didukung komponen cadangan seperti warga negara, sumber daya alam, sumber daya buatan, serta sarana dan prasarana nasional. "Warga negara merupakan bagian sistem pertahanan yang dibekali melalui wajib militer yang mampu meningkatkan nasionalisme dan patriotisme, sehingga mampu melaksanakan fungsi pertahanan negara," kata Nuning saat dihubungi, Jumat (31/5).
Sebagaimana tujuan pertahanan negara, lanjutnya, warga negara bertugas untuk menjaga dan melindungi kedaulatan negara, keutuhan wilayah Indonesia dan keselamatan dari ancaman. "Ancaman itu bersifat militer dan non-militer, bersifat internal maupun eksternal, fisik dan non-fisik serta berifat multidimensional, meliputi ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya," ucap Nuning.
Politikus Hanura itu menambahkan, TNI sebagao komponen utama sistem pertahanan belum mampu melaksanakan fungsi pertahanan secara menyeluruh. Hal itu disebabkan keterbatasan alat utama sistem persenjataann baik dari segi kualitas maupun kuantitas. "Atas dasar itu, komponen cadangan menjadi pendukung utama komponen utama," ujar Nuning.
JAKARTA - Anggota Komisi I DPR, Susaningtyas Kertopati menyatakan bahwa pelaksanan fungsi pertahanan negara merupakan tanggung jawab seluruh komponen
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Yorrys Raweyai: DPD Akan Mengawal Proses Pembangunan PIK 2 Tangerang
Selasa, 26 November 2024 – 00:19 WIB - Hukum
BPMK Lanny Jaya Diduga Potong Dana Rp 100 juta dari 354 Kampung
Senin, 25 November 2024 – 22:43 WIB - Humaniora
Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
Senin, 25 November 2024 – 21:21 WIB - Hukum
Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan
Senin, 25 November 2024 – 20:12 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Seorang Pelajar SMKN 4 Semarang Meninggal Dunia, Diduga Ditembak Polisi
Senin, 25 November 2024 – 22:55 WIB - Pilkada
Pemuda Kristen Jakarta Kecam Pernyataan Bermotif SARA Menteri Maruarar Sirait
Senin, 25 November 2024 – 22:27 WIB - Opini
Melawan Kriminalisasi Berbau Politik di Pilkada 2024
Senin, 25 November 2024 – 21:46 WIB - Sport
STY Batal Panggil Rahmat Arjuna Memperkuat Timnas, Teco Beri Pesan Khusus
Senin, 25 November 2024 – 21:50 WIB - Sepak Bola
Mantan Pelatih Thailand Ingin Vietnam Menjadi Juara Piala AFF 2024
Senin, 25 November 2024 – 21:57 WIB