Jaga Keamanan Negara, Sehari Tangani 1,1 Juta Insiden
Sabtu, 10 Juli 2010 – 12:34 WIB

Pada 2007 silam pemerintah membentuk Tim Insiden Keamanan Internet Dan Infrastruktur Indonesia (ID-SIRTII). Kini lembaga yang digawangi Muhammad Salahuddien Manggalanny itu bertanggungjawab terhadap keamanan penggunaan internet di Indonesia. seperti apa? ZULHAM MUBARAK, Jakarta
MATA Muhammad Salahuddien Manggalany tampak lelah. Kantung kedua matanya menggelayut di bawah kelopak. Namun, tak sekalipun pria kelahiran 1971 itu mengalihkan pandangan dari layar komputer jinjing merek Apple yang dibawanya dari rumah. Ketika ditemui di kantor Yayasan Air Putih Selasa (6/7) lalu, alumnus Institut Tekhnologi Nasional (ITN) Malang itu terlihat sibuk memantau grafik-grafik berwarna warni di layar computer itu. Sesekali dia menelepon dan berkomunikasi dengan seseorang di ujung telepon. "Hari ini sedang ada urusan di sini Mas, jadi masih baru nanti mau ke kantor tapi sudah ada laporan beberapa insiden," ujar pria yang akrab disapa Didien itu.
Didien adalah wakil ketua tim insiden keamanan internet dan infrastruktur Indonesia atau yang secara internasional dikenali dengan Indonesia Security Incident Response Team on Internet and Infrastructure (ID-SIRTII). Lembaga itu bertanggung jawab terhadap keamanan penggunaan internet di seantero Nusantara.