Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jaguar Land Rover Kembangkan Virtual Eyes untuk Mobil Otonom

Rabu, 29 Agustus 2018 – 18:06 WIB
Jaguar Land Rover Kembangkan Virtual Eyes untuk Mobil Otonom - JPNN.COM
Inovasi Jaguar Land Rover Virtual eyes Pod. (Foto: JLR/JPNN)

jpnn.com, COVENTRY - Jaguar Land Rover (JLR) kembali mengenalkan inovasi anyarnya yakni virtual eyes yang dapat mendeteksi pejalan kaki ketika dipasangkan ke mobil otonom Pod. Mobil Pod diklaim mampu mendeteksi keberadaan manusia saat melakukan penyebarangan di zebra cross.

Menariknya, Pod dirancang layaknya prilaku manusia. Ia memiliki mata besar yang diletakan di bagian depan mobil. Mata ini mampu berinteraksi dengan kondisi jalan, terutama kepada pejalan kaki yang ingin menyebrang.

Mobil tersebut juga dibekali sensor pengereman secara otomatis. Jadi ketika ada pejalan kaki yang ingin menyebrang mobil tersebut secara otomatis berhenti.

Manajer Riset Mobilitas Masa Depan JLR Pete Bennett mengatakan, pada saat orang melakukan langkah pertama untuk menyeberang. Mobil akan menerjemahkannya sehingga secara otomatis kendaraan yang mendekat akan berhenti.

"Kami ingin tahu apakah itu bermanfaat untuk memberikan informasi tentang niat kendaraan kepada manusia atau apakah hanya membiarkan pejalan kaki tahu bahwa itu kapan menyeberang, sehingga mereka percaya diri," ujarnya.

Divisi mobilitas Jaguar Land Rover saat ini terus melakukan penelitian untuk melihat apakah matanya yang besar, mampu memberikan signal pada pejalan kaki dan membiarkan mereka tahu kapan aman untuk menyeberang atau tidak.

Bahkan JLR telah meminta bantuan kepada psikolog kognitif untuk lebih memahami bagaimana perilaku kendaraan memengaruhi kepercayaan manusia pada teknologi baru itu.

Karena sebuah penelitian menyebutkan sebanyak 63% pejalan kaki dan pengendara sepeda motor mengatakan mereka merasa kurang aman berbagi jalan dengan kendaraan yang bisa mengemudi sendiri (mobil otonom).

Melalui uji coba tersebut menjadi bagian JLR untuk memastikan teknologi virtual eyes dapat memberikan kenyamanan di area penyeberangan atau tidak. (mg9/jpnn)

Jaguar Land Rover (JLR) kembali mengenalkan inovasi anyarnya yakni virtual eyes yang dapat mendeteksi pejalan kaki ketika dipasangkan ke mobil otonom Pod.

Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close