Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jakarta Peringkat Pertama Penyalahgunaan Narkoba

Senin, 06 Oktober 2014 – 15:47 WIB
Jakarta Peringkat Pertama Penyalahgunaan Narkoba - JPNN.COM
Tersangka pengedar narkoba dengan barang bukti ganja kering dan shabu diperlihatkan pada media di Polres Bogor Kota, Jabar, Selasa (23/9). Satuan Narkoba Polres Bogor Kota berhasil menciduk 15 pengedar dan pecandu narkoba. Foto: Kelik/Radar Bogor/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Penyuluh Muda Diseminasi Informasi Deputi Bidang Pencegahan Badan Narkotika Nasional (BNN), Eva Fitri Yuanita mengatakan Jakarta masih merupakan kota peringkat pertama di Indonesia dalam penyalahgunaan narkoba. Dari perkiraan pelaku penyalahgunaan narkoba yang mendekati angka 5 juta di seluruh Indonesia saat ini, sekitar 10 persennya berada di Jakarta atau sekitar 500 ribu jiwa.

"Kondisi ini tentu sangat menyedihkan, karena itu masyarakat tidak bisa berpangku tangan. Kita yang tinggal dan hidup di kota ini tentu tidak mau anak kita sebagai penerus bangsa tumbuh dengan penyalahgunaan narkoba," katanya di Jakarta, Senin (6/10).

Untuk itu menurut Eva, para orangtua perlu menjadi sahabat anak, agar anak mampu membentengi diri terhadap pergaulan masa kini. Terutama bahaya narkoba yang mengintai putra-putri Indonesia.

"Pengalaman membuktikan, kelompok orangtua apabila digerakkan dan diberi pengetahuan keterampilan, dukungan dan bantuan, bisa menjadi mitra masyarakat yang paling aktif dalam pencegahan penyalahgunaan narkoba," kataya dalam Focus Group Discussion bagi orangtua dan pelajar SDN Kebon Manggis 01, Jakarta Timur.

Berbarengan dengan informasi yang disampaikan kepada para orangtua murid, bagi pelajar SDN Kebon Manggis 01, BNN memberi pengetahuan sederhana mengenai bahaya natkoba melalui teater musikal berjudul 'Misteri Permen Belina'.

Dalam teaterikal dihadirkan tokoh heroik bernama Kapten BeNN, sahabat yang berkarakter kuat, peduli dan pandai dalam segala hal, agar anak-anak mudah memahami dan akrab dengan BNN sebagai lembaga dalam wujud tampilan tokoh yang bisa diterima anak-anak.

Kapten BeNN diharapkan dapat merangkul anak-anak sekaligus memotivasi dan menginformasikan tentang bahaya narkoba dalam bahasa atau komunikasi di level anak-anak. (gir/jpnn)

 

JAKARTA - Penyuluh Muda Diseminasi Informasi Deputi Bidang Pencegahan Badan Narkotika Nasional (BNN), Eva Fitri Yuanita mengatakan Jakarta masih

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News