Jaksa Agung Tarik Direktur Penuntutan KPK
Senin, 04 April 2011 – 20:20 WIB
JAKARTA - Kejaksaan Agung menarik Feri Wibisono yang selama ini menjabat sebagai Direktur Penuntutan (Dirtut) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Selain Dirtut, penarikan Feri itu dipastikan akan berimbas pada kosongnya jabatan penting lain di KPK, yakni Direktur Penyidikan (Dirdik). Pasalnya, Feri selama ini selain sebagai Dirtut juga menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Dirdik sejak Suhaedi Hussein ditarik Mabes Polri. Kepala Pusat Penerangan dan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Noor Rachmad, mengatakan, Feri akan menempati jabatan Kepala Biro Perencanaan Kejagung. "Sudah ada SK (penarikan Feri) per 1 April lalu dari Jaksa Agung," ujar Noor Rahmad di kantornya, Senin (4/4).
Namun ia menepis anggapan jika penarikan Feri itu merupakan bagian dari skenario pelemahan KPK. Noor Rachmad menegaskan, penarikan itu untuk penyegaran. "Untuk refresing-lah, biar dia (Feri) berkiprah lebih bagus lagi. Dia kan udah empat tahun di KPK," kilah Noor Rachmad.
Lantas siapa pengganti Feri yang akan ditunjuk Jaksa Agung untuk mengisi jabatan Direktur Penuntutan KPK? Noor Rahmad mengatakan, Jaksa Agung belum menunjuk pengganti Feri unjtuk ditempatkan di KPK. Namun Kejaksaan menjamin posisi Direktur Penuntutan KPK tidak akan lama dibiarkan kosong.
JAKARTA - Kejaksaan Agung menarik Feri Wibisono yang selama ini menjabat sebagai Direktur Penuntutan (Dirtut) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Mentorbox.id: Solusi Pelatihan Kompetensi untuk Tenaga Kerja dan Wirausaha
Rabu, 20 November 2024 – 15:45 WIB - Hukum
KPK Pastikan Anwar Sadad Takkan Lolos dari Proses Hukum di KPK
Rabu, 20 November 2024 – 15:40 WIB - Sosial
BMH Yogyakarta Salurkan Kasur Baru untuk Santri di Pesantren Tahfidz Cahaya Al-Qur'an
Rabu, 20 November 2024 – 14:54 WIB - Hukum
Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
Rabu, 20 November 2024 – 14:25 WIB
BERITA TERPOPULER
- Gosip
Bongkar Kisah Lama Dewi Perssik dan Armand Maulana, Dewi Gita Minta Maaf
Rabu, 20 November 2024 – 10:37 WIB - Sepak Bola
Herve Renard: Selamat untuk Timnas Indonesia, Mereka Layak Menang
Rabu, 20 November 2024 – 10:16 WIB - Hukum
KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
Rabu, 20 November 2024 – 12:29 WIB - Jabar Terkini
Diguyur Hujan Deras Seharian, Wilayah Selatan Karawang Dilanda Banjir Bandang
Rabu, 20 November 2024 – 12:00 WIB - Humaniora
Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
Rabu, 20 November 2024 – 10:13 WIB