Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jalan Persija Masih Panjang Menuju Puncak Piala AFC 2018

Selasa, 24 April 2018 – 23:48 WIB
Jalan Persija Masih Panjang Menuju Puncak Piala AFC 2018 - JPNN.COM
Selebrasi Persija Jakarta usai Novri mencetak gol ke gawang Tampines Rovers di Jalan Besar Stadium, tadi malam. Foto: liga-indonesia.id

Nah, kalau Persija bisa menjadi juara zona ini, maka selanjutnya akan masuk ke semifinal intra-zona dan bersaing dengan klub dari Asia Tengah, Asia Selatan, dan Asia Timur. Dalam fase penyisihan kali ini, mereka adalah tim-tim yang berada di grup D, E, dan I. Ini merupakan fase yang disebut playoff intra-zona.

Di zona lain, ada zona barat yang juga menjalani fase seperti yang zona Asia Tenggara jalani. Bedanya, mereka tak perlu bersaing dengan klub dari zona Asia Tengah, Timur, dan Tenggara. Juara tim yang bersaing di zona Asia Barat, otomatis menempati satu kursi di laga final AFC Cup 2018.

Jadi, bisa dikatakan bahwa perjalanan klub-klub dari zona Asia Tenggara, Asia Timur, dan Selatan, lebih panjang dibandingkan dengan zona Asia Barat yang tinggal menjalankan playoff di zona mereka. (dkk/jpnn)

 

Persija harus menjalani banyak jalan menuju partai puncak yang sesungguhnya, dengan lolos sebagai wakil Asia Tenggara terlebih dulu.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close