Jalan Timnas ke London Masih Jauh
Rabu, 23 Februari 2011 – 13:20 WIB
Lantas, ke-12 tim yang lolos, akan dibagi menjadi tiga grup yang berisikan masing-masing empat tim. Pertandingan grup itu dijadwalkan berlangsung 21 September, 23 dan 27 November 2011, serta 5 dan 22 Februari, dan 14 Maret 2012.
Setiap juara grup otomatis akan menggenggam satu tiket ke Olimpiade London 2012. Sedangkan runner-up dari ketiga grup tersebut, akan saling bertemu untuk memperebutkan satu tiket playoff. Laga tiga runner-up ini akan digelar di tempat netral, dengan format setengah kompetisi (round robin), pada 25-29 Maret 2012.
Pemenang dari babak playoff itu, nantinya akan dihadapkan dengan posisi 4 wakil Afrika (CAF), untuk memperebutkan satu tiket ke London. Dengan demikian, artinya total Asia hanya mendapat tiga jatah tiket otomatis ke London, dan maksimal empat jika mampu mengalahkan wakil Afrika.