Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jamaah Islam Suci, Taubat

Sabtu, 26 November 2011 – 11:19 WIB
Jamaah Islam Suci, Taubat - JPNN.COM
GUNUNGGURUH-Jamaah Islam Suci yang dinyatakan MUI Kabupaten Sukabumi sesat di Kampung Ciburial, RT 63/12, Desa/Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, menyatakan taubat. Kepastian itu setelah MUI Kabupaten Sukabumi menerima surat pernyataan dari perwakilan Aliran Jamaah Islam Dandan Marta alias Abi, (41).

"Mereka sudah membuat pernyataan tertulis dan siap dibina oleh MUI," kata Anggota Fatwa MUI Kabupaten Sukabumi, KH Zaenal Falah kepada sejumlah wartawan, kemarin.

Pria yang akrab disapa Aa Parman ini bersyukur, dalam upaya mengajak kembali jamaah Islam Suci ini tidak ada aksi anarkis dari warga sekitar. Hal itu, kata Zaenal, tidak lepas dari peran aktif jajaran Polres Sukabumi Kota dalam mengawasi lokasi jamaah Islam Suci.

"Secara berkala kita akan membina kembali mereka. Sebab, sebelumnya ajaran Islam Suci oleh fatwa MUI telah dinyatakan sesat. Kita akan menerima dengan tangan terbuka," jelasnya.

GUNUNGGURUH-Jamaah Islam Suci yang dinyatakan MUI Kabupaten Sukabumi sesat di Kampung Ciburial, RT 63/12, Desa/Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close