Jamwas Sudah Periksa Wakajati Lampung
Jumat, 04 Februari 2011 – 04:06 WIB
Marwan Effendy sebelumnya mengaku, memperoleh informasi tentang adanya rencana pertemuan di Tebet, Jakarta Selatan. Selain itu, ada informasi tentang aliran dana yang mengalir ke kantong jaksa. Namun, informasi-informasi itu masih dalam penelusuran tim pengawasan.
Namun sayang, Hingga kemarin (3/2) Hidayatullah tidak dapat dikonfirmasi terkait hal ini. Baik saat Radar Lampung ingin menjumpainya di Kantor Kejati Lampung maupun melalui sambungan ponselnya, Sebab nomornya tidak kunjung aktif.
Kasipenkum Kejati Lampung Serry, S.H. mengatakan, beberapa hari ini Wakajati tidak terlihat di kantor. Selain itu, lanjut Serry, Wakajati Lampung juga tidak bisa dihubungi melalui sambungan ponselnya. ’’Sudah beberapa hari ini beliau tidak ada di tempat. Hari ini juga tidak ada di kantor,” ujar serry, S.H saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (2/1) lalu.