Jane Shalimar Temani Calon Suami Sidang Cerai
Rabu, 05 Desember 2012 – 05:56 WIB
SIDANG perceraian Didi Mahardhika Soekarno, calon suami artis Jane Shalimar digelar perdana di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (5/12). Cucu Bung Karno tersebut, ingin menyelesaikan urusannya dengan Garneta, wanita yang sampai sekarang masih berstatus sebagai istri sahnya. 'Saya ingin kan penyelesaian yang terbaik,' ujarnya. Dengan niat baik dan menunjukkan hubungan yang serius dengan Jane Shalimar, putra dari Rachmawati Soekarno Putri itu datang memenuhi panggilan pengadilan untuk mengikuti sidang perdana. Dalam sidang itu pria yang berprofesi sebagai DJ (disk jockey) itu terlihat senang karena sang kekasih, Jane Shalimar menemaninya. 'Senanglah, dia datang,' tandasnya.
Didi menjelaskan, hubungannya dengan janda beranak satu itu benar-benar serius. 'Yang pasti, saya serius. Insya Allah kalau semua selesai baik-baik,' harapnya.
Sayangnya, sidang cerai terpaksa ditunda oleh majelis hakim hingga pekan depan. Hal ini disebabkan Garneta hadir dalam persidangan. Padahal, menurut Sunan Kalijaga, pengacaranya itu, Garneta sudah diberitahu terkait jadwal persidangan. 'Garneta dalam hal ini termohon tidak ada. Artinya, sidang ini ditunda karena ketidakhadiran daripada Garneta,' katanya.
SIDANG perceraian Didi Mahardhika Soekarno, calon suami artis Jane Shalimar digelar perdana di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (5/12). Cucu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Seleb
Ayu Ting Ting Ungkap Kekompakan Keluarga Saat Mencoblos di Pilkada 2024
Rabu, 27 November 2024 – 22:22 WIB - Seleb
Ayu Ting Ting Enggan Terjun ke Dunia Politik, Ini Alasannya
Rabu, 27 November 2024 – 19:55 WIB - Seleb
Yatti Surachman Bicara soal Perempuan Hebat di Industri Film dan Musik
Rabu, 27 November 2024 – 18:03 WIB - Gosip
Penjelasan Pihak Pengadilan Agama Soal Proses Cerai Asri Welas dan Suami
Rabu, 27 November 2024 – 17:17 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
PDIP Sebut Ade-Asep Menang di Quick Count Pilbub Bekasi
Rabu, 27 November 2024 – 21:08 WIB - Pilkada
Hasto Endus Upaya Menjadikan Pilgub Jakarta 2024 Jadi 2 Putaran
Rabu, 27 November 2024 – 20:05 WIB - Sepak Bola
Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
Rabu, 27 November 2024 – 22:22 WIB - Politik
Agus-Nadia Unggul Hitung Cepat di Pilkada Temanggung
Rabu, 27 November 2024 – 22:15 WIB - Pilkada
Quick Count Poltracking: Egi-Syaiful Sementara Unggul dengan 68,08 Persen, Suasana Haru di Posko Kemenangan
Rabu, 27 November 2024 – 19:35 WIB