Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jangan Ragu Konsumsi Wortel Ungu, Ini 4 Manfaatnya yang Luar Biasa

Selasa, 22 Juni 2021 – 10:53 WIB
Jangan Ragu Konsumsi Wortel Ungu, Ini 4 Manfaatnya yang Luar Biasa - JPNN.COM
Berat Badan. ILUSTRASI. FOTO: Laman Health

jpnn.com, JAKARTA - WORTEL adalah sayuran lezat yang datang dalam berbagai warna.

Wortel ungu sangat menarik perhatian dan memberikan manfaat kesehatan yang unik khusus untuk buah dan sayuran ungu.

Semua jenis wortel sangat bergizi, tetapi wortel ungu sangat kaya akan antioksidan kuat yang dikenal bisa melawan peradangan dan bermanfaat bagi kondisi kesehatan tertentu.

Berikut ini beberapa penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Membantu menurunkan berat badan

Mengonsumsi wortel ungu bisa membuat Anda merasa kenyang untuk waktu yang lama, dan mengurangi nafsu makan berkat kandungan seratnya.

Orang yang mengonsumsi lebih banyak makanan kaya antosianin bisa membantu dalam pengelolaan berat badan dan mencegah obesitas.

2. Menurunkan risiko sindrom metabolik

Ada beberapa manfaat luar biasa wortel ungu untuk kesehatan tubuh seperti menurunkan kadar kolesterol.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News