Jangan Takut Donor, Liver Bisa Cepat Utuh Lagi
Oleh: Titin Ratna dan Nany WijayaSabtu, 06 Februari 2010 – 06:54 WIB
Dalam kasus atresia bilieri seperti Ramdan dan Bilqis yang sedang dirawat di RS Kariadi Semarang, penyebab kerusakan livernya adalah absennya atau tidak adanya saluran empedu yang ke usus halus. Apakah nanti dokter juga akan mengambil saluran empedu ibunya" Tidak.
Liver memiliki banyak cabang pembuluh darah dan saluran empedu. Sebab, saluran empedu dan pembuluh-pembuluh darah utama di liver memiliki cabang. Cabang-cabang itu pun masih memiliki ranting-ranting kecil. Dan, cabang serta ranting-ranting itu, baik pembuluh darah maupun saluran empedu, ada di setiap segmen liver. Jadi, kalau yang diambil lobusnya, yang dimanfaatkan adalah cabang-cabangnya. Kalau pasien kecil, yang didayagunakan ya ranting-rantingnya.
Tampaknya Tuhan memang sudah menyiapkan liver untuk didonorkan. Karena itu, DIA melengkapi setiap bagian organ terbesar itu dengan pembuluh darah dan saluran empedu yang bisa dimanfaatkan untuk menyambung hidup orang-orang seperti Pak Dahlan dan anak-anak seperti Ramdan itu. Sungguh, Tuhan Maha Agung dan Maha Pencipta!