Janjikan Hingga Enam Pemain Muda di Skuat Persebaya
jpnn.com - jpnn.com - Pelatih Persebaya Surabaya Iwan Setiawan menyatakan, skuat yang dibesutnya akan berintikan pemain muda saat berlaga di kompetisi Liga 2, April mendatang.
Hal ini dilakukan agar muncul bibit-bibit baru dari klub internal di Surabaya.
Pelatih asal Medan itu menjamin memberikan tempat kepada lima atau enam pemain berusia di bawah 21 tahun hasil binaan klub internal.
Bahkan di antara pemain tersebut, Iwan berharap ada satu atau dua pemain yang nanti bisa menembus skuad inti.
"Mereka yang akan dipilih tentu bukan hanya dilihat dari usia, tapi juga kualitasnya," kata Iwan, Rabu (1/2).
Saat ini ada 33 pemain yang selama ini rutin berlatih bersama Green Force. Sebanyak tujuh pemain di antaranya berusia 25 tahun ke atas.
Sesuai regulasi yang diketok PSSI dalam kongres tahunan 8 Januari lalu, di Liga 2 musim ini hanya boleh ada lima pemain yang berusia di atas 25 tahun di tiap tim.
Nah, dari 33 pemain yang berlatih bersama Green Force sekarang, Iwan berencana merampingkannya menjadi tinggal 27–28 pemain saja pada Jumat (3/2) atau Sabtu (4/2).