Jebakan Ghosn
Oleh Dahlan IskanBahkan Hiroto Saikawa, si bos baru, mengkhawatirkan rencana lama Carlos Ghosn akan dilaksanakan. Yakni merger penuh antara Renault-Nissan-Mitsubishi.
Saikawa sangat lama jadi anak buah Ghosn. Di jajaran direksi Nissan. Ia tahu semua rencana Ghosn. Di balik kerja sama antara Renault dan Nissan dan Mitsubishi.
Ghosn sendiri tidak pernah menyembunyikan rencana strategisnya itu. Sejak awal. Setelah Ghosn berhasil menyelamatkan Renault dari kesulitan.
Lalu Renault menyelamatkan Nissan yang nyaris bangkrut. Dan Nissan menyelamatkan Mitsubishi.
Tiga-tiganya menjadi jaya kembali. Tiga-tiganya di satu tangan bos besar: Carlos Ghosn. Orang hebat dengan tiga kewarganegaraan: Lebanon, Prancis dan Brazil.
Lebanon adalah darahnya. Prancis adalah karirnya. Brazil tanah kelahirannya.
Ghosn memiliki rencana membuat perusahaan induk. Renault sebagai holding company.
Saikawa mulai mempersoalkan struktur saham. Setelah kerja sama dulu. Mengapa Renault memiliki 43 persen saham di Nissan. Sedang Nissan hanya punya 15 persen saham di Renault.