Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jelang Imlek, Harga Tiket Domestik Melonjak

Senin, 04 Februari 2013 – 05:48 WIB
Jelang Imlek, Harga Tiket Domestik Melonjak - JPNN.COM
MEDAN - Menjelang perayaan Imlek yang tinggal beberapa hari lagi, permintaan tiket pesawat di Bandara Polonia kian meningkat. Diprediksi, harga tiket akan mulai melonjak pada lusa mendatang meliputi penerbangan domestik dan internasional.

“Banyaknya permintaan menjelang Imlek sejak pertengahan Januari lalu sampai hari ini (kemarin,Red), membuat harga tiket penjualan relatif mahal,”  kata Diah, Staf ticketing Lion Air, kepada wartawan Sumut Pos, Sabtu (2/2).

 

Dia menambahkan, kisaran kenaikan antara 10 sampai 15 persen mulai 5 Februari mendatang. Untuk tujuan Medan-Jakarta penerbangan langsung Lion Air tiket hari ini (kemarin) mencapai Rp 510 ribu, Jakarta-Medan seharga Rp 510 ribu, Medan-Jakarta terbang pada 7 Februari jika dipesan sekarang harganya Rp 614 ribu. Sedangkan tiket yang paling banyak dipesan pada 7 Februari adalah tujuan Medan-Denpasar dengan persentase 40 persen dari penerbangan domestik lainnya.

 

Pada penerbangan Sriwijaya Air, untuk tujuan Medan-Jakarta seharga Rp 560 ribu, Jakarta-Medan seharga Rp 550 ribu, sedangkan tujuan Medan-Jakarta terbang pada 7 Februari jika dipesan sekarang harganya Rp 760 ribu.

 

MEDAN - Menjelang perayaan Imlek yang tinggal beberapa hari lagi, permintaan tiket pesawat di Bandara Polonia kian meningkat. Diprediksi, harga tiket

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA