Jelang MotoGP 2024, Alex Rins Bakal Lebih Banyak Geber Yamaha M1
Selasa, 16 Januari 2024 – 06:23 WIB
“Sejujurnya, saya merasakan motornya cukup mulus, lebih dari yang saya perkirakan. Dalam hal respon throttle, kami masih perlu menyesuaikan sisi elektronik dengan gaya berkendara saya. Namun, rasanya tidak ‘agresif’, rasanya cukup normal,” jelas Alex Rins.
Mantan Insinyur Manajemen Mesin Suzuki Yuta Shimabukuro akan ikut membantu Rins untuk beradaptasi dengan motor ketiganya kali ini.
Setelah rangkaian sesi uji coba resmi MotoGP 2024 di Sepang dan Qatar, musim mendatang akan dibuka dengan grand prix pertama di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar, pada 8-11 Maret. (crash/ant/jpnn)