Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jelang Ramadan, Pasar Tanah Abang Hingga Mal Dipadati Pengunjung

Sabtu, 02 April 2022 – 17:30 WIB
Jelang Ramadan, Pasar Tanah Abang Hingga Mal Dipadati Pengunjung - JPNN.COM
Suasana pusat perbelanjaan Gandaria City yang dipadati pengunjung, Sabtu (2/4).Foto: Wenti Ayu/JPNN.com

Dia mengimbau kepada pengunjung tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku, seperti menggunakan masker, menggunakan aplikasi PeduliLindungi, dan tidak berkerumun di satu tempat yang lama.

Hal serupa juga terjadi di pusat perbelanjaan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Para pengunjung memburu beragam kebutuhan untuk ibadah tarawih, serta persiapan melaksanakan mudik dan lebaran.

Para pedagang pun mengakui peningkatan penjualan mereka dan berharap tidak terjadi lagi seperti yang dialami dua tahun terakhir karena lonjakan kasus Covid-19.

Selain itu, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) mobilitas penduduk pada Maret 2022 menunjukkan tren kenaikan dari pergerakan pada bulan Februari 2022.

Tempat Perdagangan ritel dan tempat rekreasi mengalami kenaikan, yaitu dari 3,82 persen dari Februari 2022 menjadi 6,62 persen pada Maret 2022.

Selanjutnya, untuk tempat belanja dan kebutuhan sehari-hari juga mengalami kenaikan sebesar 27,85 persen pada Maret 2022 dibandingkan Februari 2022 sebesar 25,75 persen.

Kemudian, mobilitas taman juga mengalami kenaikan pada Maret 2022 sebesar 32,19 persen.(mcr28/jpnn)


Jelang Ramadan 1443 H, sejumlah pusat perbelanjaan di Jakarta mulai dipadati pengunjung, di antaranya Pasar Tanah Abang.

Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Wenti Ayu Apsari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close