Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

JK Resmi Dukung Anies-Muhaimin, NasDem: Tambahan Kekuatan Bagi Pasangan AMIN

Rabu, 20 Desember 2023 – 13:15 WIB
JK Resmi Dukung Anies-Muhaimin, NasDem: Tambahan Kekuatan Bagi Pasangan AMIN - JPNN.COM
Bacapres Anies Baswedan berkunjung ke kediaman mantan Wapres Jusuf Kalla (JK) di Jalan Brawijaya Raya, Jakarta Selatan, Sabtu pagi (7/10). Foto: dok pribadi for JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Jakfar Sidik mengatakan dukungan Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla kepada Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024 menambah kekuatan dan energi positif bagi AMIN

“Dukungan Pak JK terhadap pasangan AMIN merupakan suatu tambahan kekuatan bagi pasangan Amin,” ucap Jakfar dalam keterangannya, Rabu (20/12).

Menurut dia, Pak JK merupakan sosok politikus senior dan pernah dua kali menjabat wakil presiden, sehingga memiliki jaringan politik yang luas.

Selain itu, lanjut dia, secara basis massa JK juga sangat berpengaruh.

“Kita mengetahui Pak JK merupakan politikus yang memiliki jaringan yang luas dan punya basis massa. Itu terbukti dua kali menjadi wakil presiden,” tuturnya.

Bergabungnya Pak JK dalam barisan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 di Pilpres 2024 itu akan menambah semangat bagi Timnas AMIN. Bila dilihat dari rekam jejak, Pak JK sudah menguasai strategi memenangi pilpres.

“Kehadiran Pak JK akan menambah pemilih dan juga akan membuat timnas mendapatkan banyak gagasan serta taktik untuk menang,” tambah Jakfar.

Sebelumnya diberitakan, JK resmi mendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau AMIN.

NasDem menegaskan dukungan Jusuf Kalla kepada Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menjadi tambahan kekuatan bagi pasangan AMIN di Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News