Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Joko Driyono Menangis Tersedu-Sedu di Persidangan

Kamis, 20 Juni 2019 – 20:30 WIB
Joko Driyono Menangis Tersedu-Sedu di Persidangan - JPNN.COM
Joko Driyono. Foto: Chandra Satwika/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Momen haru terjadi dalam persidangan lanjutan kasus dugaan perusakan barang bukti pengaturan skor dengan terdakwa kasus pengerusakan barang bukti, Joko Driyono (Jokdri).

Saat terdakwa memberikan kesaksian atas kasus yang menjeratnya, mendadak dia menangis tersedu-sedu di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2019).

Peristiwa terjadi ketika Ketua Majelis Hakim Kartim Khaeruddin menanyakan apakah ada yang akan disampaikan oleh Jokdri di akhir persidangan. Mantan Plt Ketua Umum PSSI itu lantas mengatakan tak menduga jika perintahnya kepada Muhamad Mardani Morgot alias Dani akan berujung di pengadilan.

BACA JUGA: Pengacara Sebut Barang Bukti Jokdri Tidak Terkait Match Fixing

Perintah itu berupa tugas mengamankan barang-barang pribadinya saat kantor PT Liga Indonesia di Rasuna Office Park Kuningan, Jakarta Selatan. Perintah itu dimaksudkan semata untuk menghindari kerusakan barang-barang pribadinya akibat adanya penggeledahan.

Tangis pecah saat Jokdri menyampaikan ada cincin peninggalan ibunya disita oleh penyidik. Dalam momen ini Jokdri sempat terdiam beberapa saat, sembari terlihat mengusap matanya dengan sapu tangan.

“Satgas akan menyita barbuk yang sangat penting yaitu peninggalan almarhumah,” ucap Jokdri sambil tersedu-sedu.

BACA JUGA: Staf Keuangan Persija Terseret Kasus Joko Driyono

Mantan Plt Ketua Umum PSSI itu mengatakan tak menduga jika perintahnya kepada Muhamad Mardani Morgot alias Dani akan berujung di pengadilan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News