Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi Minta Lima Komoditas RI Masuk Daftar Development Goods

Rabu, 12 November 2014 – 10:34 WIB
Jokowi Minta Lima Komoditas RI Masuk Daftar Development Goods - JPNN.COM
Presiden Jokowi saat menyampaikan keterangan kepada wartawan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Selasa (11/11), menghadiri pertemuan para Pemimpin Ekonomi APEC di Beijing, Tiongkok.

Dalam sesi retreat yang membahas integrasi ekonomi kawasan, Presiden RI mendorong dimulainya pembahasan mengenai Development Goods di APEC.

Selain itu, Presiden RI juga menekankan kembali keinginan Indonesia agar lima  produk Indonesia dimasukkan dalam Development Goods.

"Yaitu kelapa sawit, karet alam, rotan, kertas dan produk perikanan," demikian keterangan pers tertulis Kementerian Luar Negeri  yang diterima JPNN, Rabu (12/11).

Untuk diketahui, Development Goods adalah produk-produk yang mendukung proses pembangunan berkelanjutan dan inklusif.

Fasilitasi perdagangan terhadap produk-produk tersebut akan sangat membantu upaya pengentasan kemiskinan, peningkatan kesejahteraan petani dan pembangunan pedesaan.

Selain itu, dalam kesempatan yang sama, Jokowi menyampaikan komitmen untuk mendorong kerjasama pemerintah-swasta dalam pembangunan infrastruktur.

Terutama yang berkaitan dengan konektivitas perairan baik di tingkat nasional maupun kawasan, sesuai visi maritim yang diusungnya. (dil/jpnn)

JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Selasa (11/11), menghadiri pertemuan para Pemimpin Ekonomi APEC di Beijing, Tiongkok. Dalam sesi retreat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close