Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jokowi: Pak Ahok Keliru..

Jumat, 29 Januari 2016 – 17:07 WIB
Jokowi: Pak Ahok Keliru.. - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Ketua MUI Ma'aruf Amin saat peresmian Masjid Fatahilah di Balai Kota DKI Jakarta. FOTO: Nathalia Laurens/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA- Presiden Joko Widodo meresmikan Masjid Fatahilah di lingkungan Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (29/1). Saat berpidato, pria yang akrab disapa Jokowi itu beberapa kali menggoda sahabatnya, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ia menyebut tidak semua yang Ahok katakan tentang dirinya benar.

"Pak Ahok keliru. Gubernur sebelumnya juga ingin ada masjid di Balai Kota. Bukan hanya saya yang ingin," ujar Jokowi menimpali pidato Ahok sebelumnya. 
Ahok sebelumnya mengatakan, Jokowi sangat menginginkan ada masjid di Balai Kota dan sebuah masjid raya di Jakarta.

"Itu juga keliru bilang saya ingin ada masjid raya. Bukan hanya saya yang ingin, gubernur yang lain dulu juga mau," imbuh Jokowi. Ia mengaku, tadinya mengira Masjid Istiqlal adalah milik Pemprov DKI Jakarta. Namun, ia keliru. Masjid terbesar di Jakarta itu adalah milik negara secara nasional.

Jokowi juga memuji Ahok karena bisa mewujudkan semua keinginan para gubernur terdahulu untuk bisa mendirikan masjid di Balai Kota maupun melanjutkan pembangunan masjid raya Jakarta.

"Jadi saya datang ke sini hanya untuk mengelirukan Pak Ahok," kata Jokowi yang langsung disambut tawa Ahok dan umat yang hadir.

Masjid Fatahilah berkapasitas untuk sekitar 2000 umat. Jokowi berharap masjid itu bisa menjadi simbol pusat kebajikan untuk DKI Jakarta.

"Sekarang jumatan enggak usah jauh-jauh. Cukup dalam sini saja, dalam kota," tandas Jokowi. (flo/jpnn).

JAKARTA- Presiden Joko Widodo meresmikan Masjid Fatahilah di lingkungan Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (29/1). Saat berpidato, pria yang akrab

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News