Jokowi Yakin Harga Semen di Papua dengan Jawa Bisa Sama
jpnn.com - jpnn.com - Setelah berhasil menyamakan harga bahan bakar minyak (BBM) di Papua dengan Pulau Jawa, Presiden Joko Widodo ke depan menginginkan harga semen di Papua bisa sama dengan Pulau Jawa.
Ini diutarakan Presiden Jokowi dalam pidatonya di acara perayaan HUT ke-44 PDI Perjuangan di JCC Senayan, Jakarta, Selasa (10/1).
Saat ini, ujar Jokowi, semen di jawa hanya Rp 70 ribu per sak, sedangkan di Papua bisa mencapai Rp 800 ribu sampai Rp 2,5 juta per sak. Kondisi ini menurutnya tidak sekedar persoalan harga tapi keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.
"Kita masih punya PR (pekerjaan rumah) masalah semen. Kita akan terus berupaya agar harga nantinya juga sama dengan semen di Pulau Jawa," kata Jokowi, dalam acara yang dihadiri.
Masih tingginya perbedaan harga semen di Papua dengan Jawa salah satunya dipicu biaya distribusi. Dia meyakini perbedaan harga ini bisa dituntaskan setelah pembangunan tol laut dituntaskan 100 persen.
"Karena tol laut kita belum rampung 100 persen. 2017 ini rutenya akan seramai yang ada di layar. Dengan tambahan trayek rute akan menurunkan harga-harga di seluruh tanah air. Tidak hanya di papua tapi bisa masuk ke NTT, Maluku, Maluku Utara dan daerah lain," ujar Jokowi memaparkan kinerjanya.(fat/jpnn)