Julia Gillard Tetap Pimpin Australia
Rabu, 08 September 2010 – 05:25 WIB
Gillard berjanji mempertahankan stabilitas pemerintahannya, meski Buruh gagal mendominasi parlemen. Apalagi, untuk kali pertama selama 67 tahun terakhir, Buruh membentuk pemerintahan minoritas. "Saya tidak akan membiarkan seorang politikus pun menggoyahkan pemerintahan yang saya pimpin nanti. Apa pun alasan dan kondisinya," jelas tokoh berambut merah tersebut.
Sebagai bentuk apresiasi Gillard atas dukungan Windsor dan Oakeshott, Buruh menjanjikan investasi AUD 10 miliar atau setara dengan Rp 8,2 triliun ke wilayah dua politikus New South Wales itu. Investasi tersebut akan diwujudkan dalam bentuk sekolah dan rumah sakit. Konon, dia juga menawarkan jabatan menteri kepada Oakeshott yang hingga kemarin masih dipertimbangkan pria 40 tahun tersebut.
Sementara itu, Bob Katter, politikus independen ketiga yang merupakan bagian dari trio kingmakers, berpihak kepada Abbott. Politikus 66 tahun yang identik dengan topi koboi itu mendukung kebijakan oposisi yang menuntut penghapusan pajak profit pertambangan. Dia juga menjadikan perseteruan Gillard dan Rudd yang berujung pada pergantian pemimpin sebagai alasan mendukung oposisi. "Pemikiran saya dan Kevin (Rudd) sangat mirip. Saya berteman baik dengan dia," tandasnya. (hep/c7/dos)