Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Julianto: Ahok Ngasih Lampu Hijau Untuk Ketemu

Kamis, 26 November 2015 – 15:42 WIB
Julianto: Ahok Ngasih Lampu Hijau Untuk Ketemu - JPNN.COM
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia DKI Jakarta Yulianto bertemu dengan perwakilan Kesbangpol DKI Jakarta. Mereka meminta agar bisa bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

Para buruh meminta dukungan pria yang akrab disapa Ahok itu terkait pencabutan PP Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan.‎

"Kesbangpol sudah kooperatif. Ahok juga ngasih sinyal lampu hijau untuk cari waktu yang enak untuk ketemu," kata Yulianto di Balai Kota, Jakarta, Kamis (26/11).

Permintaan dukungan kepada pemimpin daerah tidak hanya dilakukan di Jakarta. "Kawan-kawan di daerah juga minta dukungan di kepala daerahnya seperti di Jawa Tengah ketemu Ganjar Pranowo," ucap Yulianto.

Yulianto menyatakan, apabila bisa bertemu Ahok, mereka tidak hanya meminta penghapusan PP Nomor 78 Tahun 2015, tetapi juga soal Upah Minimum Sektoral Provinsi DKI Jakarta yang menurut buruh masih jauh tertinggal dengan daerah lain.

"Jakarta akan ketinggalan jauh dari Karawang, Purwakarta, dan Bekasi," ujar Yulianto.‎(gil/jpnn)

JAKARTA - Ketua Federasi Serikat Pekerja Logam Elektronik dan Mesin Serikat Pekerja Seluruh Indonesia DKI Jakarta Yulianto bertemu dengan perwakilan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close