Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Julinten Edan

Oleh Dahlan Iskan

Sabtu, 01 Februari 2020 – 04:24 WIB
Julinten Edan - JPNN.COM
Dahlan Iskan.

"Maafkan, saya salah."

Julinten pun menjelaskan bagaimana virus itu menyerang paru-paru. Juga bagaimana proses penularannya. Yang lewat percikan liur dari mulut atau sentuhan orang yang sudah terkena virus.

Maka isolasi adalah cara yang terbaik untuk tidak tertular.

"Anda kan tidak keluar asrama. Tolong ceritakan kegiatan sehari penuh Anda."

"Setelah minum air putih dan makan buah, nonton video, baca buku, main game. Makan siang. Lalu tidur. Lalu baca-baca. Mengunjungi teman-teman di kamar lain. Ngobrol. Olahraga ringan. Nonton video. Tidur."

"Nonton video di mana. Kan di asrama tidak boleh ada TV?"

"Nonton video di ponsel," katanyi.

"Berapa suhu udara di Xianning sekarang (jam 7 tadi malam)?"

Julinten adalah mahasiswa yang berangkat ke Tiongkok lewat yayasan kami ITCC Surabaya. Julinten adalah anak seorang pegawai negeri. Anak keempat dari lima bersaudara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close