Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumat Berdarah di Belawan

8 WN Myanmar Tewas

Sabtu, 06 April 2013 – 05:17 WIB
Jumat Berdarah di Belawan - JPNN.COM
"Sebelumnya permasalahan itu sudah kita selesaikan, tapi mungkin beberapa orang dari pengungsi Rohingya ada yang kurang puas lalu melakukan pertemuan dan diketahui oleh pelaku pencabulan lalu berupaya menyerang menggunakan pisau," ujar Kepala Seksi Registrasi dan Pelaporan Rudenim Belawan, Rida Agustian SE.

"Kita sudah berupaya mengamankan, tapi dihadang dan dibilang akan ikut dihabisi bila memaksa masuk ke dalam sel tahanan. Lalu petugas berkoordinasi dengan aparat kepolisian," tambah Rida.

Dia menambahkan, jumlah keseluruhan warga negara asing (WNA) yang ditampung di Rudenim Belawan sebanyak 280 orang, 117 asal Myanmar terdiri dari 106 muslim rohingya dan 11 orang Myanmar beragama Buddha.

"Saat kejadian ada 5 petugas kita yang melakukan penjagaan. Sebenarnya kondisi jumlah tahanan ini sudah over kapasitas, karena daya tampung disini hanya 120 orang," ungkapnya.

MEDAN-Jumat dini hari berdarah. Suasana di Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Jalan Selebes Medan Belawan mencekam. Ada suara teriakan. Ada suara pukulan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close