Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah Kasus Pencemaran Nama Baik di Medsos Makin Banyak

Selasa, 25 Agustus 2015 – 19:22 WIB
Jumlah Kasus Pencemaran Nama Baik di Medsos Makin Banyak - JPNN.COM

Dr Mark mengatakan, orang-orang yang men-tweet atau mengunggah pernyataan fitnah, sekarang, menghadapi banyak resiko yang sama seperti penerbit besar.

"Anda tak harus melakukan atau mengatakan hal-hal yang Anda tak ingin katakan, [atau] bahwa Anda tak ingin tercetak di halaman depan harian utama," sebutnya.

"Mungkin ini lebih serius karena dalam banyak kasus media sosial, itu akan langsung mengarah ke kelompok yang memiliki kepentingan dalam hal tertentu, dan hal lain tentu saja tetap dicari dan sangat sulit untuk dihapus," sambungnya.

Kasus pencemaran nama baik yang terjadi baru-baru ini antara Menteri Keuangan Australia, Joe Hockey, dan media Fairfax muncul dari beberapa materi iklan dan dua posting di Twitter.

Kasus ini akhirnya berujung denda 200.000 dolar (atau setara Rp 2 miliar).

Jeremy Zimet memprediksi, kita bisa melihat lebih banyak kasus seperti ini di masa depan.

"Ini benar-benar tergantung pada jenis publikasi dan forum-nya. Jelas sudah, publikasi dengan pernyataan yang sangat serius, atau tuduhan yang sangat serius, dikombinasikan dengan target pembaca yang besar, akan mengundang bentuk kerusakan yang lebih tinggi," kemukanya.

Jumlah kasus pencemaran nama baik di media sosial tengah meningkat di saat situs seperti Twitter dan Facebook mengubah siapa saja- yang memiliki

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close