Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jumlah Positif COVID-19 Mencapai 227 Orang, Terbanyak di DKI Jakarta

Rabu, 18 Maret 2020 – 16:32 WIB
Jumlah Positif COVID-19 Mencapai 227 Orang, Terbanyak di DKI Jakarta - JPNN.COM
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona COVID-19, Achmad Yurianto. Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Corona Achmad Yurianto mengungkapkan, pasien positif virus corona jenis baru (COVID-19) di Indonesia hingga Kamis (18/3) mencapai 227 orang.

Dengan kata lain, bertambah 55 orang dari jumlah sehari sebelumnya, Rabu, mencapai 172 pasien.

"Total seluruh sampai sekarang pada pukul 12.00 adalah 227 kasus positif," kata Yuri di Kantor Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Jakarta Pusat.

Menurut dia, ini merupakan penambahan kasus virus Corona yang signifikan. Dia lalu memerinci kasus virus Corona berdasarkan wilayah.

Di Banten, terdapat 4 kasus positif Corona, Yogyakarta 1 positif, sedangkan DKI Jakarta 30 kasus positif.

Sementara di Jawa Barat (12 positif), Jawa Tengah (2 positif), Sumatera Utara (1 positif), Lampung (1 positif), Riau (1 positif) dan Kalimantan Timur (1 positif).

"Lewat epistemologi yang kami lakukan, ini bukan pasien RS yang kami periksa, kami temukan 2 kasus positif sehingga ada tambahan 55 kasus positif," jelas dia. (tan/jpnn)

Jumlah pasien positif virus corona jenis baru COVID-19 di Indonesia hingga hari ini mencapai 227 orang.

Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close