Jurus Terbaru Bupati Tabanan agar Turis Makin Berkesan
jpnn.com, TABANAN - Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti turun langsung ke lapangan demi mendorong sektor pariwisata di kabupaten yang dipimpinnya. Bupati yang juga kader PDI Perjuangan itu menyemangati ribuan penari Rejang Sandat Ratu Segara yang akan tampil di ajang Tanah Lot Art and Food Festival 2018.
Rencananya, event pariwisata yang akan digelar untuk kedua kalinya itu bakal dibuka Sabtu (18/8) pada pukul 18.18 WITA. Sebelum pembukaan, ada geladi bersih para penari Rejang Sandat Ratu Segara di kawasan Tanah Lot, Rabu (15/8).
Eka menjelaskan, tarian itu akan melibatkan 1.900 penari. Rinciannya adalah 100 penari inti dan 1.800 penari pengiring.
“Tari Rejang Ratu Segara dibuat untuk menarik minat kaum milenial sebagai penerus pariwisata Bali. Tari ini juga merupakan kolaborasi kesenian dan kebudayaan dalam bentuk yang apik untuk disuguhkan kepada para wisatawan,” tutur Eka.
Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti bersama para siswi yang akan terlibat tari Rejang Sandat Ratu Segara untuk pembukaan Tanah Lot Art and Food Festival 2018.
Bupati berparas ayu itu menambahkan, Rejang Sandat Ratu Segara merupakan tarian untuk raya syukur yang mengolaborasikan kesenian dan kebudayaan khas Tabanan. Demi tari kreasi baru itu Eka menggandeng dua orang koreografer andal asal Tabanan, yakni I Wayan Juana Adi Saputra (Dadong Rerod) dan I Wayan Muder.
Lebih lanjut eka mengatakan, Bali merupakan salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia. Sedangkan Tabanan menjadi tuan rumah event Tanah lot Art & Food Festival 2018.
“Kami sebagai tuan rumah berusaha untuk memberikan kesan yang menarik kepada setiap pengunjung. Jadi mereka tidak hanya (menikmati) wisata alam, melainkan dibalut dengan unsur seni, budaya dan juga kuliner,” turut kepala daerah yang berkali-kali menyabet penghargaan tingkat nasional itu.(jpg/bx/JPR)