Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kabar Gembira Efektivitas Vaksin COVID-19 dari Israel

Kamis, 28 Januari 2021 – 06:00 WIB
Kabar Gembira Efektivitas Vaksin COVID-19 dari Israel - JPNN.COM
Petugas medis bersiap memberikan suntikan vaksin kepada seorang pria di Yerusalem Timur ketika Israel melanjutkan kampanye vaksinasi nasional di tengah lockdown nasional ketiga COVID-19 di negara itu.(REUTERS/RONEN ZVULUN)

jpnn.com, ISRAEL - Mengukur efektivitas vaksin COVID-19 untuk saat ini masih sulit.

Namun, baru-baru ini ada kabar gembira dari Israel mengenai efektivitas vaksin.

Mengutip laporan luas berbagai media global termasuk The Economist, New York Times dan jurnal Nature, hasil awal menunjukkan vaksinasi di Israel menekan infeksi dalam skala cukup besar dan ini terjadi baru dari satu dosis vaksin.

Pastinya, setelah kedua dosis vaksin disuntikkan, hasilnya bakal jauh lebih bagus lagi.

Pakar-pakar kesehatan Israel memang mengakui data yang berasal dari vaksin Pfizer-BioNTech itu masih awal.

Namun bagi Dr. Anat Ekka Zohar dari Maccabi Health Services, salah satu organisasi kesehatan Israel yang merilis data itu, kabar ini sangat memberikan harapan.

Dalam laporan awal pertamanya, Clalit, organisasi pelayanan kesehatan terbesar di Israel membandingkan 200 ribu orang berusia 60 tahun ke atas yang telah menerima dosis pertama vaksin, dengan 200 ribu orang yang belum menerima vaksinasi.

Clalit menyebutkan 14 sampai 18 hari setelah injeksi dosis pertama vaksin, 33 persen pasien yang sudah divaksinasi itu tak lagi bisa terinfeksi COVID-19.

Ada kabar dari Israel soal efektivitas vaksin COVID-19 dari Israel, semoga bermanfaat.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News