Kabareskrim: Jangan Terprovokasi Isu Gayus Ketemu Bakrie
Selasa, 16 November 2010 – 13:31 WIB
Yang jelas, tambah Ito, saat ini Gayus baru terbukti bertemu dengan keluarganya di Bali. Keluarga tersebut merupakan rombongan yang menyertainya kala menyaksikan pertandingan tenis wanita internasional, di Nusa Dua, Bali.
"Sekarang di sana, kalau pergi dengan keluarga, mau bertemu dengan siapa, kan kita sekarang melihat. Kalau memang ada kesempatan mau bertemu dengan keluarganya, atau berjalan-jalan dengan keluarganya, masa harus dipaksakan bertemu dengan siapa," tambahnya.