Kabareskrim Minta Publik tak Latah
Sabtu, 06 Oktober 2012 – 22:01 WIB
JAKARTA--Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri Komisaris Jenderal Sutarman mempersilakan publik mengawasi dan mengoreksi penanganan kasus dugaan tindak penganiayaan yang melibatkan oknum penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kompol Novel Baswedan. Ini ia ungkapkan setelah sejumlah kalangan menuding kasus itu sengaja direkayasa untuk mengkriminalisasi KPK. "Silakan masyarakat juga bisa mengontrol dan mengoreksi penyidikan oleh Polda Bengkulu. Kalau salah, saya juga ikut bertanggungjawab karena pembina fungsi penyidikan ini ada di Bareskrim. Jadi saya akan mengawasi apakah proses dan langkah yang dilakukan itu sudah benar atau tidak," ujar Sutarman di Jakarta Selatan, Sabtu (6/10).
Ia pun meminta masyarakat tak ikut latah dengan memandang bahwa penangkapan Polri terhadap Novel sebagai bentuk kriminalisasi pada KPK. Apa yang dilakukan pada Novel, aku Sutarman, murni penegakan hukum.
Penyidik KPK itu dituduh terlibat dalam kasus dugaan penganiayaan berat pada enam pelaku pencurian sarang burung walet di Bengkulu pada Februari 2004. Ia melakukan penembakan, yang menyebabkan satu pelaku tewas.
JAKARTA--Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri Komisaris Jenderal Sutarman mempersilakan publik mengawasi dan mengoreksi penanganan kasus dugaan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar
Minggu, 24 November 2024 – 11:17 WIB - Lingkungan
WPC dan GPA Serukan kepada Pemerintah untuk Turut Mengakhiri Polusi Plastik
Minggu, 24 November 2024 – 11:17 WIB - Humaniora
Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 10:31 WIB - Humaniora
IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
Minggu, 24 November 2024 – 09:58 WIB
BERITA TERPOPULER
- Riau
Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
Minggu, 24 November 2024 – 08:01 WIB - Humaniora
Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 10:31 WIB - Pilkada
Periksa Cagub Bengkulu Menjelang Masa Tenang, KPK Disebut Terima Orderan
Minggu, 24 November 2024 – 12:35 WIB - Destinasi
Jadwal Bioskop di Bali Minggu (24/11): Denpasar Cineplex – Level 21 XXI Mall, Yuk Gas!
Minggu, 24 November 2024 – 09:14 WIB - Pilkada
Teriakan 'Ganti Bupati' Menggema di Kampanye Akbar Paslon 02
Minggu, 24 November 2024 – 08:19 WIB