Kadhafi Masih Punya Scud dan Senjata Kimia
35 Wartawan Tersandera, 8 Bulan Lagi PemiluKamis, 25 Agustus 2011 – 05:35 WIB
Tapi, sang kolonel diperkirakan masih memiliki stok mencukupi senjata-senjata pemusnah masal itu di tempat-tempat yang sangat dirahasiakan di kawasan gurun pasir negara di tepi Laut Mediterania tersebut. Karena itulah, meski Kadhafi kini berada di ujung tanduk, NATO tetap meneruskan operasi udara, terutama untuk memantau lokasi-lokasi yang dicurigai sebagai tempat menyembunyikan senjata-senjata tersebut.
"Kami sudah berhasil mengidentifikasi tempat menyimpan bahan-bahan pembuat bom mortar. Hingga kini, berdasar pemantauan kami, tempat itu belum pernah diakses siapa pun," ujar seorang sumber di RAF, angkatan udara Inggris Raya, sebagaimana dikutip Daily Telegraph.
Sementara itu, 35 warga asing, mayoritas di antara mereka adalah wartawan, hingga kemarin masih terjebak di Hotel Rixos, Tripoli, yang letaknya tak jauh dari Bab Al Aziziya. Salah seorang di antara mereka adalah anggota Kongres Amerika Serikat Walter Fauntroy. Mereka tidak bisa ke mana-mana karena hotel bintang lima tersebut diduduki loyalis Kadhafi bersenjatakan AK-47. Sedangkan di luar sana, pemberontak yang berkuasa.