Kadis LHK Pekanbaru Angkat Bicara Soal Sampah Berserakan
Menurut dia, pengangkutan sampah dilakukan berkala sesuai waktu yang sudah ditentukan.
“Kami juga menambah armada untuk mengangkut sampah," kata Hendra.
Dia menjelaskan pengangkutan sampah dimulai pukul 05.00 WIB subuh dengan menyisir jalan protokol.
"Kemudian Pukul 09.00 WIB itu harus sudah tuntas penyisiran lalu membuang sampah ke TPA yang membutuhkan waktu kurang lebih setengah jam,” kata dia.
Setelah jalan protokol, pengangkutan sampah dilanjutkan pada pukul 10.00 WIB dengan melakukan penyisiran di jalan arteri, pemukiman, dan pasar.
"Kalau kawasan itu subuh masih padat. Makanya, diangkut pada pukul 10.00 WIB ke atas," kata Hendra.
Pada umumnya, kata Hendra, masyarakat membuang sampah mulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB.
Selain memaksimalkan pengangkutan, personel DLHK juga sudah dikerahkan untuk memantau lokasi pembuangan sampah liar yang berada di median jalan protokol.