Kakak Adik Bersama Tunangan Hendak Piknik ke Samosir
Awalnya, keluarga mengetahui kabar tenggelamnya KM Sinar Bangun dari pemberitaan beberapa media online yang sudah tersebar. Lalu, mereka mencoba menghubungi kedua kakak beradik tersebut, tapi telepon seluler mereka tidak aktif.
Suwoto yang didampingi keluarga lain pun langsung berangkat ke Pelabuhan Tigaras. Sampai di lokasi, beberapa penumpang telah berhasil dievakuasi dan teridentifikasi. Salah satunya Tri Wulandari, tunangan Afri.
”Dari situlah kita pastikan kalau mereka berempat merupakan penumpang KM Sinar Bangun dan ikut mejadi korban tenggelamnya kapal tersebut. Tri Wulandari sudah dijemput keluarganya dari RS Djasamen Saragih Pematang Siantar dan langsung dibawa ke kampungnya di Aceh,” kata Suryani.
Suryani menjelaskan, Afri dan Tri yang sudah bertunangan itu berencana menikah pada Januari 2019. Setelah Tri diwisuda pada tahun ini.
Sementara itu, Endang Pangestu yang juga sudah bertunangan dengan Dicky juga berencana menikah tahun depan. Sekitar tiga bulan sesudah Afri dan Tri atau pada April 2019.
Kakak beradik itu sama-sama bekerja di Medan. Mereka pulang kampung dalam rangka libur Lebaran. Dan, kemudian jalan-jalan bersama ke Samosir.
Menurut Suryani, selama ini Afri dan Endang tak pernah pergi bersamaan. Tapi, pada Senin nahas lalu itu, mereka kompak sekali. ”Setelah kejadian ini, barulah kami sadar. Semoga mereka segera bisa ditemukan,” kata Suryani.
BACA JUGA: Tragedi KM Sinar Bangun: Dua Sejoli Itu Sudah Tunangan