Kali Pertama Digelar, Lelang Barang-Barang Eks Gratifikasi
Jam Tangan Rolex Menteri Pertanian Jadi Yang TermahalRabu, 12 Oktober 2011 – 08:08 WIB
Ada empat orang yang berhak menawar Rolex itu. "Tambah seratus (ribu)!" teriak seorang peserta lelang. "Enam puluh lima juta," teriak peserta lain.
Peserta lelang yang tak turut menawar bertepuk tangan sambil geleng-geleng. Butuh sepuluh menit untuk menawar barang termahal di lelang kemarin. Akhirnya, lelang dimenangi Ujang Haerudin, 45. Dia menawar dengan harga tertinggi, Rp 68,2 juta, untuk jam tangan Rolex tersebut. "Saya memang mengoleksi kok. Kalau tidak cocok, ya saya jual," ujar Ujang dengan enteng.
Dia juga memenangi lelang barang termahal kedua, yakni laptop Macbook Pro. Kali ini dia langsung mendapatkan benda itu karena tak ada yang mendaftar. Dengan harga Rp 13,147 juta, dia bisa membawa pulang laptop berlogo Apple tersebut. "Kalau laptop itu, saya untung. Kalau tadi (Rolex, red), saya rugi. Bapak (pemandu lelang) yang untung," seloroh Ujang. "Ini uangnya semua masuk negara kok," terang Rianto.