Kaltim Bangun Asrama Mahasiswa di Mesir
Rabu, 07 April 2010 – 10:29 WIB
“Kami telah melihat dua tempat ini,” kata Verski saat dihubungi media ini Senin (5/3) lalu.
Verski mengatakan, jumlah mahasiswa asal Kaltim yang menuntut ilmu di Negeri Seribu Menara ini adalah 30 orang (versi pemprov sebanyak 60 mahasiswa). Mereka antara lain dari Samarinda, Balikpapan, Bontang, Paser, dan Kutai Kartanegara.
Tentang harga asrama, dia belum bisa memastikan karena pihaknya belum membicarakan dengan pemilik bangunan. Namun sebagai perbandingan, pada tahun 2007 saat mereka membeli sekretariat KMKM, waktu itu harga satu flat berkisar 242.093 Egytian Pound (mata uang Mesir) atau sekitar Rp 400 juta.