Kamerun v Denmark: Forsir Kemenangan
Sabtu, 19 Juni 2010 – 04:53 WIB
Tapi, jika ingin mengalahkan Denmark, Kamerun harus lebih dulu menyelesaikan ketidakharmonisan yang terjadi di internal tim. Menjelang laga melawan tim Dinamit, sebutan Denmark, situasi The Indomitable Lions - sebutan timnas Kamerun - tengah bergejolak. Beberapa pemain senior diberitakan berkonflik dengan pelatih Paul Le Guen. Perselisihan itu dipicu oleh keputusan Le Guen yang membangkucadangkan beberapa pemain berpengalaman, seperti defender Rigobert Song, Geremi, serta gelandang Alexandre, saat kalah 1-0 dari Jepang.
"Apa yang kita lihat dalam beberapa pertandingan terakhir, adalah beberapa pemain muda yang dicoba diberi kepercayaan dengan mengabaikan para pemain senior," kata midfielder Achille Emana. Gelandang Real Betis itu menilai jika para pemain muda itu memikul beban terlalu berat di ajang seperti Piala Dunia. "Mereka tidak tahan dengan tekanan yang mereka alami di turnamen besar seperti Piala Dunia. Karena itulah kami melakukan protes kepada pelatih, untuk meninjau ulang susunan pemain untuk menghadapi laga melawan Denmark," sambungnya.