Kampanye Terakhir SBY-JK Tetap Saling Kritik
Minggu, 05 Juli 2009 – 06:06 WIB
SBY-Mega
Saat berdialog dengan redaksi Jawa Pos selama satu jam setengah itu, SBY juga menyinggung hubungannya dengan capres Megawati yang semakin cair. Dia mengisahkan, saat jeda debat karena televisi harus menayangkan iklan, dirinya sempat berbincang beberapa detik dengan Mega yang berada di sebelah kanannya.
Apa yang diungkapkan SBY ke Megawati? "Saya bilang ke beliau, makin bagus, tetap makin konstruktif," kata SBY. Kesempatan berbincang itu hanya sebentar karena harus kembali memulai sesi debat.