Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kampiun di French Open 2019, Minions: Bulu Tangkis Sangat Menyenangkan Buat Kami

Senin, 28 Oktober 2019 – 06:18 WIB
Kampiun di French Open 2019, Minions: Bulu Tangkis Sangat Menyenangkan Buat Kami - JPNN.COM
Marcus Fernaldi (kiri) dan Kevin Sanjaya. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, PARIS - Marcus Frenaldi/Kevin Sanjaya alias Minions tak terbendung untuk menaiki podium juara di French Open 2019. Pada laga final di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Senin (28/10) dini hari WIB, Minions mengalahkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Dalam 35 menit, Kevin/Marcus menang dua game langsung 21-18, 21- 16. Minions punya catatan meyakinkan dari lawannya ini. Mereka tercatat selalu menang dalam enam pertemuan yang pernah terjadi. Terakhir di Indonesia Open 2019, Minions menang 21-15, 21-14.

“Lawan cukup kuat, tenaganya juga kencang saat menyerang. Jadi kami mencoba terus menekan mereka,” kata Kevin seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

Gelar dari French Open 2019 ini merupakan gelar kedua dalam dua minggu berurutan yang Minions raih. Sebelumnya dari Denmark Open 2019, pekan lalu, Minions juga berhasil mengantongi gelar juara.

Sepanjang perjalanan di 2019, Minions sudah mengantongi tujuh gelar, yaitu Malaysia Masters, Indonesia Masters, Indonesia Open, Japan Open, China Open, Denmark Open dan French Open.

“Tentunya kami sangat senang. Kami selalu melakukan yang terbaik dan berusaha menikmati setiap pertandingan. Bulu tangkis sangat menyenangkan buat kami. Namun, masih ada beberapa turnamen lagi yang harus kami hadapi tahun ini. Semoga hasilnya bisa bagus terus. Yang pasti kami mau usaha terus,” ujar Marcus. (bi/jpnn)

Gelar juara di French Open 2019 menjadi titel ketujuh yang diraih Minions sepanjang BWF World Tour tahun ini.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News