Kanada Mengalami Kebakaran Hutan Terburuk, Ini Alasan Mengapa Kita Harus Peduli
Cuaca yang menjadi penyebab kebakaran hutan di Kanada diperburuk dengan perubahan iklim menurut tim ilmuwan terkemuka. Puluhan ribu orang sudah dievakuasi dari rumah mereka akibat kebakaran ini.
Kanada sedang mengalami musim kebakaran terburuk. Tahun ini sudah lebih dari 15 juta hektar lahan terbakar, memecahkan rekor yang sebelumnya dicapai pada tahun 1995, ketika lebih dari 7 juta hektar lahan terbakar.
Cuaca panas dan kering di Kanada bagian timur menyebabkan kebakaran menyebar dan semakin intensif. Tapi kondisi ini semakin sering terjadi, menurut sebuah studi yang masih membutuhkan peer review.
Para peneliti menemukan titik puncak cuaca, yakni antara Mei dan Juli 2023, kemungkinan menyebabkan kebakarannya dua kali lebih besar dan 20 persen lebih intens akibat perubahan iklim yang disebabkan oleh manusia.
Para peneliti juga menemukan sepanjang musim kebakaran, cuaca ekstrem secara kumulatif menjadi tujuh kali lebih mungkin terjadi karena perubahan iklim.
Kebakaran terus melanda Kanada bagian timur. Pekan ini Canadian Interagency Forest Fire Centre melaporkan ada lebih dari 1.000 kebakaran yang terjadi di seluruh Kanda dan 659 diantaranya masuk dalam kategori kebakaran di luar kendali.
Salah satu anggota tim peneliti, Dr Yan Boulanger dari Natural Resources Canada, mengatakan secara perspektif jumlah area terbakar yang melebih rekor sebelumnya "sangat mengejutkan".
Menurutnya kondisi panas dan kering, didorong oleh perubahan iklim, menyebabkan lahan hutan di Kanda menjadi lebih mudah terbakar.
Kebakaran hutan di Kanada akan jauh lebih buruk akibat perubahan iklim, menurut analisis yang dilakukan oleh tim ilmuwan terkemuka di dunia
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
-
Tangki Penyimpanan Air PLN UID S2JB Palembang Terbakar
Rabu, 06 November 2024 – 19:06 WIB -
Dunia Hari Ini: Kebakaran Hutan Dekat Athena, Api Berkobar Hingga 25 Meter
Selasa, 13 Agustus 2024 – 23:46 WIB -
BPBD: 19 Hektare Hutan dan Lahan di Palangka Raya Terbakar pada 2024
Senin, 05 Agustus 2024 – 16:05 WIB
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
- ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
Jumat, 22 November 2024 – 20:33 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
Kamis, 21 November 2024 – 23:16 WIB - ABC Indonesia
Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
Selasa, 19 November 2024 – 23:46 WIB - ABC Indonesia
Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata
Selasa, 19 November 2024 – 22:55 WIB
- Sepak Bola
Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
Senin, 25 November 2024 – 17:45 WIB - Humaniora
Supriyani Divonis Bebas, PGRI: Kado Hari Guru Nasional
Senin, 25 November 2024 – 15:42 WIB - Pilkada
Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
Senin, 25 November 2024 – 18:13 WIB - Jateng Terkini
Pelajar SMK di Semarang Tewas Ditembak Oknum Polisi, Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Senin, 25 November 2024 – 19:33 WIB - Musik
3 Keistimewaan Memori Baik, Lagu Baru dari Sheila on 7
Senin, 25 November 2024 – 16:49 WIB