Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kapal Tanpa Nama Mencurigakan Berlayar di Sumut, Polisi Mengejar, Ternyata

Senin, 18 April 2022 – 23:57 WIB
Kapal Tanpa Nama Mencurigakan Berlayar di Sumut, Polisi Mengejar, Ternyata - JPNN.COM
Petugas Polres Tanjungbalai, Polda Sumut menangkap satu unit kapal tanpa nama yang dicurigai saat berlayar. ANTARA/HO

jpnn.com, TANJUNGBALAI - Personel Satpolair Polres Tanjungbalai, Polda Sumatera Utara (Sumut) menangkap satu unit kapal tanpa nama mencurigakan yang berlayar di perairan di wilayah itu.

Kasatpolair Polres Tanjungbalai AKP T Sianturi menyebut kapal tanpa nama itu diamankan demi berjaga-jaga.

"Kapal Patroli KP II-1-23 Satpolair Polres Tanjungbalai melakukan pengejaran satu unit kapal tujuan laut," kata AKP T Sianturi melalui keterangan tertulis, Senin (18/4).

Menurut Sianturi, dalam pengejaran itu jajarannya berhasil menghentikan laju kapal tersebut.

Sebelum melakukan pemeriksaan kapal, personel Satpolair melakukan pengecekan suhu tubuh anak buah kapal (ABK) dengan menggunakan alat thermo scan.

"Dari hasil pemeriksaan, kapal tanpa nama dan tanda selar GT serta nomor tersebut dinakhodai Syamsul Bahri," ucapnya.

Dia menyebut kapal itu bergerak dari arah Tanjungbalai tujuan laut tanpa dokumen lengkap.

Polisi lantas memberi peringatan kepada nakhoda kapal serta mengarahkannya mengurus surat kapalnya di Kantor Syahbandar setempat.

Personel Satpolair Polres Tanjungbalai menghentikan lanjut kapal tanpa nama mencurigakan yang berlayar di perairan Sumut. Hasilnya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News