Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Kapasitas KM Sinar Bangun Hanya untuk 43 Orang

Kamis, 21 Juni 2018 – 07:22 WIB
Kapasitas KM Sinar Bangun Hanya untuk 43 Orang - JPNN.COM
Ilustrasi evakuasi korban KM Sinar Bangun. (Foto: BNPB/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Hingga saat ini manifes KM Sinar Bangun yang tenggelam di Danau Toba belum ditemukan.

Namun Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memastikan bahwa kapal berkekuatan 35 GT itu hanya memiliki kapasitas 43 penumpang saja.

"Yang mengalami kecelakaan KM Sinar Bangun kapasitas 43 orang," ucap Budi di Istana Bogor, Jawa Barat pada Rabu malam (20/6).

Fakta ini tentu mengejutkan. Pasalnya berdasarkan data sementara yang dirilis BNPB menyebutkan sejauh ini sudah 18 orang penumpang ditemukan selamat, 3 meninggal dunia dan 178 orang dilaporkan hilang.

Menhub Budi sendiri belum bisa mengonfirmasi kebenaran jumlah penumpang sebenarnya mengingat belum ditemukannya manifet KM Sinar Bangun.

Jumlah penumpang yang diperkirakan 200 orang belum dapat dipastikan.

"Kapasitas kapal 43 orang. Satu kapal yang punya kapasitas tertentu kalau dua kali lipat penuh sekali, tanpa bermaksud mengatakan 200 (penumpang) benar atau salah. Tapi saat ini memang kami belum dapat manifes dan surat izin berlayar," jelas Budi.(fat/jpnn)

Berdasarkan data sementara yang dirilis BNPB menyebutkan 178 orang dilaporkan hilang di insiden tenggelamnya kapal KM Sinar Bangun.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News